OTOCOID, Jakarta - Di pameran otomotif Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016, 2 – 6 November di Jakarta Convention Centre (JCC), PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan dua skutik terbarunya yang telah mendapatkan 2 fitur baru, yaitu Advance Key System (AKS) dan Stop & Start System (SSS) pada All New Soul GT dan Mio M3. Kedua fitur baru ini disebutkan akan membuat pengendara semakin aman, nyaman dan irit BBM.
Untuk fitur SSS, Yamaha All New Soul GT dan Mio M3 yang menggunakan fitur ini akan membuat mesin motor akan mati otomatis dan quick start (mesin menyala lebih cepat). Cara kerja perangkat SSS sederhana. Untuk menyalakannya, tombol SSS harus pada posisi On, kecepatan motor sudah lebih dari 10 kilometer/jam, dan suhu mesin minimal 50 derajat Celcius.
SSS ini akan aktif saat pengendara berhenti lima detik dan mesin pun akan mati secara otomatis. Saat mesin mati, indikator SSS berkedip. Sedangkan quick start akan bekerja ketika gas motor dipelintir kembali. Sedangkan fitur AKS dengan Answer Back System akan memudahkan pemilik motor mencari motor di parkiran dengan menekan tombol pada kunci satu kali.
Fungsi lain yang bekerja dari AKS adalah Auto Open Key Shutter yang aktif saat ditekan selama dua detik untuk membuka lubang kunci otomatis dan lampu pada lubang kunci. Fungsi-fungsi AKS lainnya membuatnya sebagai Multifunction Key untuk menghidupkan motor, membuka jok, mengunci stang, pengaman lubang kunci.
“Fitur AKS dan SSS adalah bagian dari jawaban Yamaha yang memberikan inovasi terkini untuk kepuasan berkendara lebih maksimal bagi para pecinta Mio. Warna-warna barunya pun unik dan beda,” ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).
Mio M3 AKS SSS dibanderol Rp 15,6 juta on the road Jakarta. Sedangkan harga all new Soul GT belum diumumkan secara resmi, namun sudah bisa melakukan pemesanan di dealer resmi Yamaha