Yamaha Kembali Hadirkan Pilihan Warna Baru Untuk MX-King 150, Berikut Informasinya

  • otofinance2016
  • |
  • Thursday, 04 May 2023

Otofinance, Jakarta – Meski terus digempur dengan segmen skuter matik alias skutik, namun motor bebek masih ada peminatnya di Indonesia. Bahkan kali ini PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menambahkan warna baru buat Yamaha MX-King 150.

Kali ini ada dua warna yang ditawarkan yakni Cyan dan Red dengan karakter yang berbeda. Red atau merah dipadukan dengan warna hitam, dilengkapi grafis berwarna biru, hitam, putih dan abu-abu. Lalu ada warna Cyan yang merupakan warna tren yang dipopulerkan oleh Yamaha pada sepeda motor. Cyan dikombinasikan dengan warna hitam serta grafis merah dan putih. Menariknya warna velg dibuat belang, velg depan dipoles warna cyan dan velg belakang hitam.

Grafis Yamaha MX King 150 pada body kanan dan kiri sekarang dibuat menjadi simetris dan semakin sporty dengan garis yang tebal dan terinspirasi dari konsep downforce yang menggambarkan gaya tekanan ke bawah atau aerodinamika pada kendaraan balap.

"Tahun ini kami meluncurkan penampilan teranyar Yamaha MX King 150 dengan kombinasi warna dan grafis menarik juga desain grafis baru. Ini mempertegas karakter Yamaha MX King 150 kian sporty, agresif dan gagah. Serta menambah percaya diri biker kala berkendara di jalanan dengan motor 'King of Street' ini," ungkap Antonius Widiantoro selaku Asst. General Manager Marketing - Public Relations PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dalam keterangannya dikutip Kamis (4/5/2023).

Sekilas ulasan tentang Yamaha MX King 150, motor bebek ini punya gaya berkendara sporty serta dilengkapi suspensi mono shock di bagian belakang dan pijakan kaki pengendara yang bisa dilipat membuat semakin nyaman dalam bermanuver dan cornering. Masuk area depan, Yamaha MX King 150 mengadopsi lampu sporty style design 3 LED (2 low beam, 1 high beam) yang diklaim bisa memberikan penerangan maksimal saat berkendara.

Soal urusan dapur pacu, Yamaha MX King 150 memakai mesin 150cc fuel injection, 4 valve, dengan 5 percepatan yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 11.3 kW pada 8500 rpm dan torsi 13.8 Nm di 7000 rpm.

Bagi Anda yang menginginkannya, Yamaha MX King 150 dengan warna dan grafis terbaru ini dipasarkan dengan harga Rp 25.870.000 on the road Jakarta.

Segera ajukan kepemilikan Yamaha MX King 150 di Oto Kredit Motor dengan klik tautan berikut:

 

Tags : Yamaha MX King Yamaha MX King 150 Yamaha Indonesia Motor Manufacturing OTO Kredit Motor OTO Finance



related news