Yamaha Aerox 155 Bisa Dibeli Online Mulai 9 Januari 2017

  • otofinance2016
  • |
  • Friday, 06 Jan 2017

OTOCOID, Jakarta - Yamaha dipastikan akan mulai memasarkan skutik sporty, Aerox 155 VVA pada 9 Januari 2017 mendatang. Motor bertransmisi otomotis yang dikenalkan pada pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS), November 2016 lalu ini akan dijual secara online selama 3 hari, 9 – 11 Januari 2017. Jumlahnya pun terbatas, sehingga konsumen harus berebut untuk menjadi pemilik motor matik berkapasitas 155 cc tersebut.

 

Yamaha menjelaskan, pada 9 Januari 2017, konsumen hanya bisa memesan Aerox 155 tipe Standar. Kemudian pada 10 Januari 2017, pembelian online khusus untuk tipe R. Sedangkan di hari terakhir atau 11 Januari 2017, pemesanan online hanya diperuntukkan untuk unit tipe S sebagai varian termahal Aerox. Jadi konsumen harus memastikan terlebih dahulu tipe mana yang akan dipilih, lalu sesuaikan dengan tanggal pembelian online.

 

Dikatakan M. Abidin, GM Aftersales Division Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, penjualan secara online ini bersifat eksklusif dan total jumlah unit yang disediakan terbatas. “Total jumlah unit Aerox 155 yang tersedia untuk booking online unit terbatas. Sangat terbatas dan limited, special privilege adalah special allocation, dijamin jadi pemilik pertama," katanya.

 

Untuk melakukan indent, konsumen cukup memilih produk yang diinginkan di website resmi Yamaha Indonesia. Proses selanjutnnya mengisi data diri lengkap, pembayaran tanda jadi tunai atau kreditr Rp 1 juta. Pembayaran harus dilunasi dalam tempo 3 jam sebelum orderannya kadaluarsa. Setelah selesai pembayaran, pembeli akan dihubungi oleh diler untuk melakukan pelunasan jika tunai, atau disurvei oleh leasing jika kredit. Terakhir, pengiriman unit akan disebutkan di website resmi Yamaha pada Maret 2017.

Tags : AEROX 155 VVA M. Abidin Yamaha Indonesia Motor Manufacturing IMOS 2016 Pemesanan On Line



related news