Touring Honda BeAT di Papua Catat Konsumsi BBM 105 Km/Liter

  • otofinance2016
  • |
  • Thursday, 29 Dec 2016

OTOCOID, Jakarta - Mengakhiri rangkaian kegiatan bersama konsumen Honda di tahun ini, PT Astra Honda Motor (AHM) bersama dengan 23 jaringan main dealernya yang tersebar di seluruh Indonesia menyelenggarakan turing uji irit All New Honda BeAT eSP di 23 Kota. Melalui jarak tempuh rata-rata 70 sampai 100 kilometer, turing uji irit ini berhasil mencatatkan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) terbaik yaitu 105 km/liter di Papua.

 

Rekor ini dibukukan oleh Aldi dari Komunitas BeATers Papua yang menempuh rute turing dari Mall Abepura – Astra Motor Sentani – Mall Abepura dengan menggunakan Honda BeAT Pop pada Senin, 26 Desember 2016. Secara nasional, turing yang dilakukan oleh komunitas, pelajar, dan konsumen BeAT ini diselenggarakan para periode 20 November hingga 30 Desember 2016.

 

Dalam turing uji irit ini, metode pengukuran menggunakan metode full to full, yaitu tangki bahan bakar diisi penuh sesuai dengan ukuran yang ditentukan dan diketahui oleh peserta saat start. Di titik finish, bahan bakar kembali ditambahkan sampai titik yang telah ditentukan. Bahan bakar yang ditambahkan adalah bahan bakar yang dikonsumsi motor selama turing.

 

General Manager Marketing Planning Analysis AHM, Agustinus Indraputra mengatakan turing uji irit All New Honda BeAT eSP merupakan ajang silaturrahmi sekaligus apresiasi perusahaan kepada konsumen yang telah memilih Honda BeAT sebagai pendukung mobilitas sehari-hari dan sarana menggapai mimpi konsumen.

 

“Kami ingin tetap hadir menemani aktivitas konsumen hingga penghujung tahun 2016. Turing uji irit ini juga merupakan ajang silaturahmi kami kepada pecinta Honda BeAT yang menjadikan produk ini tidak hanya sebagai teman dalam menggapai mimpi namun juga sebagai kendaraan yang irit dalam mendukung mobilitas sehari-hari,” ujar Indraputra.

 

All new Honda BeAT eSP hadir dengan berbagai pilihan yaitu Sporty, Pop, dan Street. Model yang telah didesain compact sesuai postur rata-rata orang Indonesia ini responsif dengan akselerasi mencapai 12,6 detik pada jarak 0-200 m, serta lebih bertenaga dengan top speed mencapai 94 km/jam menggunakan alat uji performa.

Tags : Irit-iritan Agustinus Indraputra Astra Honda Motor Turing Uji Irit All New Honda BeAR ESP BeATers Papua



related news