Suzuki Indonesia Siapkan Empat Motor Baru Di 2021, Apa Saja Kah Itu?

  • otofinance2016
  • |
  • Thursday, 10 Dec 2020

Otofinance, Jakarta – Sepanjang 2020, nama pabrikan Suzuki dalam skena otomotif roda tampak meredup. Selain karena dampak pandemi Covid-19, Suzuki juga lebih memilih fokus meniagakan produk yang sudah tersedia dibanding melakukan peluncuran motor baru ataupun menyelenggarakan program spesial.

Meski demikian, Suzuki Indonesia ternyata sudah menyiapkan amunisinya untuk 2021. Tak tanggung-tanggung, Suzuki menyebut jika pihaknya telah mengantongi empat model sepeda motor yang akan diluncurkan dimana satu di antaranya benar-benar produk baru.

"Kami menyiapkan 1 produk baru dan 1 facelift pada semester pertama. Kemudian di semester kedua lihat situasi ya, kami juga punya dua," ujar Yohan Yahya selaku Sales & Marketing 2W Department Head SIS seperti yang dilaporkan Kumparan (2/11).

Namun, saat ditanyai lebih lanjut mengenai produk barunya, Yohan masih enggan mengungkapkan jelas terkait produk apa yang akan meluncur terutama untuk model yang akan diluncurkan sebagai model baru.

Jika menarik prediksi dari beberapa rumor yang beredar, ada kemungkinan model baru dari Suzuki adalah GSX-250. Terlebih lagi, GSX-250 telah hadir untuk di pasar Jepang dan India meski dengan nama Gixxer 250. Bahkan model ini telah dikenalkan di Tokyo Motor Show (TMS) 2020 lalu.

Saat ditanyai mengenai rumor GSX-250, Yohan pun menjawab jika Suzuki selalu melirik segmen 250cc dan punya pertimbangan untuk memproduksinya secara lokal.

"Segmen 250 selalu akan ada pasarnya dan momentumnya tak akan pernah hilang. Untuk produksi, tergantung masyarakat maunya pakai produk sepeda motor impor atau lokal. Bila ingin produksi kita harus mempertimbangkan skala ekonomi juga. Yang pasti pabrik kita sudah sangat mumpuni," kata Tohan.

Hal yang dikatakan diatas benar lah adanya. Jika ingin memproduksi motor dengan kubikasi mesin 250cc, hal itu tak lah sulit bagi Suzuki mengingat pihaknya sudah pernah memproduksi motor-motor sport 250 cc, seperti Inazuma dan dan Thunder 250. Jadi seharusnya tak akan ada halangan untuk itu.

Penasaran mengenai kabar motor terbaru dari Suzuki Indonesia? Simak terus perkembangannya di Otofinance.co.id

 

Tags : PT. Suzuki Indomobil Sales Suzuki Indonesia GSX-R250 GSX OTO Kredit Motor OTO Finance



related news