Summit Oto Finance Raih Penghargaan di Indonesia Multifinance Consumer Choice Award 2018

  • otofinance2016
  • |
  • Monday, 29 Oct 2018

Otofinance, Jakarta – PT. Summit Oto Finance atau dikenal juga dengan Oto Kredit Motor meraih penghargaan dalam acara Indonesia Multifinance Consumer Choice Award yang diselenggarakan oleh Warta Ekonomi di Balai Kartini, Jakarta (26/10).

Pada kesempatan ini, PT. Summit Oto Finance meraih penghargaan sebagai Perusahaan Pembiayaan dengan Kinerja Laporan Keuangan Sangat Bagus untuk Kategori Aset Diatas 10 Triliun. Penghargaan ini pun diberikan secara langsung oleh Muhammad Ihsan selaku CEO Warta Ekonomi kepada Nugroho Triko Pramono selaku Direktur PT. Summit Oto Finance.

Dalam sambutannya, Muhammad Ihsan dengan gaya bicara yang luwes dan jenaka bercerita akan tantangan apa yang masih mempengaruhi industri keuangan. “Tahun ini, perusahaan pembiayaan dan perbankan masih dipengaruhi dengan perkembangan teknologi yang semakin cepat. Efeknya ada pada perubahan minat dan karakter konsumen yang harus pelajari dengan tepat.” Ujar Ikhsan.

Warta Ekonomi menilai industri pembiayaan di Indonesia masih memiliki potensi untuk terus tumbuh di tahun ini. Namun, tantangan tetap ada pada industri ini, mengingat banyaknya persaingan antarperusahaan untuk menjadi yang terbaik di tengah pasar.

Atas tantangan bisnis seperti itu, Warta Ekonomi kembali memberikan penghargaan kepada perusahaan-perusahaan pembiayaan yang mampu menghasilkan kinerja yang baik diantara kerasnya tantangan industry pembiayaan dan keuangan .

Penghargaan ini dianugerahkan pada penilaian yang dibedakan menjadi dua bagian. Pertama, perusahaan-perusahaan yang dinilai dari kinerja laporan keuangan perusahaan. Kedua, penilaian didasari pada pilihan konsumen secara langsung melalui survei daring.

Indikator yang digunakan dalam penilaian laporan keuangan adalah indikator pertumbuhan dan rasio.Adapun untuk penilaian pilihan konsumen dilakukan melalui mobile survey online kepada 5.000 responden.

Responden dalam penelitian ini merupakan para pengguna jasa perusahaan pembiayaan yang memakai jasa perusahaan tersebut minimal selama satu tahun. Kemudian, dilakukan akumulasi hasil penilaian dari responden tersebut.

Berdasarkan penilaian tersebut, PT. Summit Oto Finance diyakini sebagai perusahaan yang mampu menjaga kinerja keuangan dengan sangat baik meski berhadapan dengan tantangan disrupsi ekonomi yang disebutkan oleh Warta Ekonomi. (Auditya)

Nugroho T. Pramono, Direktur PT. Summit Oto Finance Sesaat Setelah Menerima Penghargaan

Tags : OTO Finance OTO Kredit Motor Summit OTO Finance OTO Group



related news