Siap-Siap, Astra Honda Sudah Daftarkan Skuter Zoomer

  • otofinance2016
  • |
  • Monday, 09 Sep 2019

Otofinance, Jakarta - PT Astra Honda Motor (AHM) nampaknya tengah gemar menghadirkan motor-motor unik nan berbeda dengan yang sudah bereda di pasar tanah air. Setelah resmi menjual Honda Super Cub 125 dan Honda Monkey 125, kini AHM tengah mempersiapkan diri untuk memperkenalkan sepeda motor berdesain unik lagi, yakni Honda Zoomer.

Kehadiran motor ini diketahui dari laman resmi Samsat DKI Jakarta, dimana AHM ternyata sudah mendaftarkan nama skuter Zoomer.  Motor berdesain unik yang baru dirilis di Thailand ini memiliki NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) sebesar Rp29,3 juta. Nominal tersebut lebih tinggi dibanding Honda Monkey, Rp 21,6 juta, tapi masih di bawah Honda Forza, Rp 59,7 juta.

Banyak kemungkinan yang tercipta dari data tersebut, salah satunya proses pengadaan Zoomer di Indonesia, apakah dibawa secara utuh dari Thailand, atau tidak. Namun pihak AHM belum ingin memberikan komentarnya.

Sebagai informasi, Zoomer merupakan skutik berdesain futuristik yang unik. Bagaimana tidak, depannya, motor mirip naked-bike, berbekal headlight dengan suspensi up side-down dan setang naked. Kendati demikian, performa motor terbilang biasa saja. Honda Zoomer berdasarkan model yang beredar di Thailand, mengandalkan mesin yang sama dengan Honda Beat series, yaitu 1-silinder 108,2 cc bertenaga 8,7 hp dan torsi 9,3 Nm.

Selain mesin, jika ingin dibandingkan dengan produk yang ada di Indonesia, Honda Zoomer juga punya kemiripan dengan Honda Scoopy. Yakni dari ukuran pelek dan ban.  Dengan kata lain, dari sensasi berkendara akan memiliki rasa yang sama namun dengan fitur serta teknologi yang berbeda.

Untuk peluncurannya, AHM masih menutup rapat soal ini. Namun demikian, jika ditaksir dalam beberapa tren terakhir dimana AHM selalu melakukan peluncuran pada saat pameran otomotif, kemungkinan Zoomer akan meluncur pada akhir tahun nanti di ajang IIMS Motobike Expo 2019. (Auditya/Otofinance.co.id)

 

Tags : Honda Zoomer Honda Zoomer-X Astra Honda Motor OTO Kredit Motor OTO Finance



related news