Selain CBR150R Dan CB250R, Honda Indonesia Masih Punya Dua Jenis CBR Lagi

  • otofinance2016
  • |
  • Tuesday, 27 Aug 2019

Otofinance, Jakarta – sebagian masyarakat Indonesia telah terbiasa mendengar atau melihat motor sport fairing ala Honda yakni CBR150R dan CB250R. Disisi lain, banyak juga yang belum tahu bahwa PT Astra Honda Motor (AHM) sebagai pemegang merek juga membawa line-up lain dari keluarga CBR ke Tanah Air. Meski tidak selengkap di luar negeri, namun ada dua model CBR yang dijual di Indonesia.

Pertama adalah Honda CBR500R. Motor ini bisa disebut sebagai moge CBR yang berstatus entry level karena memiliki mahar sebesar Rp 155 juta. Dengan harga tersebut, motor ini dibekali mesin paralel twin 471cc DOHC yang mampu menghasilkan output sebesar 49HP/8.500rpm serta torsi 44,6Nm/6.500rpm. Sistem slipper clutch pun sudah tertanam yang membuat pengendara tak perlu khawatir ban ikutan selip saat melakukan downshift di rpm tinggi.

Sayangnya, Honda belum memasang suspensi upside down di depan. Fork teleskopik Showa masih bertengger di depan, namun diameternya besar, 41mm. Single shock dengan merek yang sama juga terpasang di belakang. Keduanya tentu bisa disetel sesuai keinginan.

Lantas sektor pengereman, cakram besar siap disiksa untuk menghentikan motor. Di depan berukuran 320mm (Kaliper dua piston) dan belakang 240mm (Kaliper satu piston). Sensor ABS juga sudah terkoneksi di dua roda.

Dengan harga dan spesifikasi tersebut rasanya Honda CBR500R sudah sangat layak menjadi opsi upgrade dari yang sudah mahir mengendarai CBR250R atau ingin memulai terjun ke dunia balap professional.

 

Selain Honda CBR500R, Astra Honda Motor masih punya raja terakhir di kelas CBR. Motor ini sudah dilengkapi berbagai perangkat canggih untuk mendukung tenaga yang buas. Motor tersebut adalah Honda CBR1000RR yang dibanderol seharga Rp 699 juta.

Dengan harga tersebut, Honda menawarkan performa yang ekstrem selain deruman suara mesin yang sangat melengking. Jantung pacunya dibekali mesin empat silinder 1.000cc 16-valve DOHC dan berhasil mencatat output 189HP/13.000rpm serta torsi 116Nm/11.000rpm. Tentunya, output tenaga ini tidak cocok untuk digunakan sebagai komuter harian dan wajib digunakan oleh pengguna yang memiliki skill profesional untuk menjinakkannya.

Yang membuatnya paling berbeda, sistem suplai bensinnya bertitel PGM-DFSI. Artinya, setiap silinder dijejali dua injektor untuk menyemprot bahan bakar. Nantinya seluruh tenaga itu disalurkan oleh transmisi 6-speed bertenologi quick shifter.

Mengenai konstruksi, Honda CBR1000RR dibekali dengan model rangka steel diamond bercampur aluminium yang menjadi andalannya dalam kelas motorsport. Untuk suspensinya, sudah terpasang model upside-down dan monoshock dari merk kenamaan Ohlins untuk menopang bagian depan dan belakang. Semuanya bisa diatur, baik kompresi, rebound, dan preload.

Mendukung hal tersebut, sistem pengereman motor ini pun sudah dibekali dua cakram berkaliper brembo (depan) dan satu di belakang yang dinilai sudah cukup untuk menahan tenaga motor balap ini. (Auditya/Otofinance.co.id)

Tags : Honda CBR Series CBR 150R All New Honda CBR250RR Honda CBR500R CBR1000RR Big Bike Honda OTO Kredit Motor OTO Finance



related news