Otocoid, Jakarta – Pabrikan berlogo garpu tala baru saja baru saja memperkenalkan mini sportbike YZF kapasitas 125cc yang dilengkapi dengan slipper clutch di Eropa.
Sejatinya, sepeda motor dengan kapasitas 125cc memang lebih dikenal di Eropa dibandingkan dengan 150cc. Yamaha YZF-R125 terakhir kali diperkenalkan pada 2014. Kini, Yamaha R125 2019 itu dihadirkan untuk memperingati 20 tahun R1.
Sebagai model khusus, penampilan R125 2019 itu memiliki garis desain mirip dengan YZF-R1. Seperti lampu utama LED , stang, pelindung tuas rem dan panel meter di dash. Sementara layar panel meter masih LCD namun tampilannya lebih terang.
Model terkecil dari keluarga R itu akan menggunakan mesin 125cc 4 katup berpendinginan cairan. Mesinnya sendiri sudah mengadopsi fitur efisiensi VVA dan diklaim lebih besar torsi serta tenaganya namun tetap ekonomis konsumsi bahan bakarnya. Menariknya lagi, Yamaha YZF-R125 sudah dilengkapi dengan Slipper Clutch yaitu sistem yang akan mencegah ban belakang mengunci ketika downshiftting.
Yamaha YZF-R125 2019 menggunakan rangka Deltabox, dengan geometri baru. Garpu depannya USD ukuran 41mm. Sementara sistem rem dengan cakram di kedua rodanya dan sudah dilengkapi ABS.
Mini Sports Bike dari Yamaha ini akan mulai dipasarkan awal 2019 di Eropa. Namun untuk harga, pihak Yamaha belum menyebutkan berapa mahar yang harus dikeluarkan jika ingin membawa pulang Yamaha YZF-R125 kerumah konsumennya.