Muncul Kembali, Honda Vario 160 Disebut Segera Meluncur Dalam Waktu Dekat

  • audityagunawan
  • |
  • Friday, 21 Jan 2022

Otofinance, Jakarta - Rumor mengenai hadirnya Honda Vario 160 memang sudah terdengar sejak tahun lalu seiring meluncurnya All New Honda PCX 160. Setelah lama tak terdengar, kini rumor tersebut muncul kembali. Kali ini, media Oto.com melaporkan jika peluncuran Honda Vario 160 akan dilakukan tak lama lagi.

Informasi ini disampaikan dari pekerja perusahaan yang ditunjuk Astra Honda Motor (AHM) sebagai pemasok salah satu part dari Vario 160. Narasumber yang tidak ingin disebutkan identitasnya itu mengatakan, jika Vario terbaru sudah masuk jalur produksi massal meskipun kuantitasnya masih sedikit.

"Saya produksi salah satu part (komponen) dari Vario 160. Seharusnya dalam waktu dekat ini antara Januari atau Februari sudah dirilis. Informasinya dari AHM tapi untuk tanggal pastinya masih benar-benar dirahasiakan, belum ada join trial berbeda dengan PCX 160 yang sudah rilis gambarnya sebelum launching. Wujudnya masih dirahasiakan. Bahkan dari vendor tier 1-nya AHM pun belum dapat gambar bagaimana wujud Vario 160," ujar Narasumber seperti laporan OTO.com (19/1).

Seperti diketahui, kabar mengenai Vario 160 memang seketika mencuat ketika AHM meluncurkan PCX 160 pada awal Februari 2021 lalu.

Vario digadang kuat akan menggunakan mesin 160 seperti PCX karena sebelumnya memang keduanya merupakan produk yang menggunakan mesin sama. Sementara yang membedakan keduanya tentu ditampilan, sektor kaki-kaki, dan sasis.

Lantas dengan munculnya kembali rumor mengenai Honda Vario 160 ini akan kah menjadi kenyataan? Untuk tahu jawabannya, simak terus informasi mengenai Honda Vario 160 hanya di Otofinance.co.id

Tags : Vario 160 Honda Vario Astra Honda Motor OTO Kredit Motor OTO Finance



related news