Komunitas Sportster Indonesia Kumpul di Garasi 19

  • |
  • Wednesday, 02 Mar 2016

OTOFINANCE - Jakarta, Komunitas pecinta motor besar asal Amerika Serikat, Harley Davidson bertipe Sportster yang tergabung dalam Sportster Indonesia, pada Jumat malam, 29 Januari 2016, mengadakan Sportster Night di Garasi 19, Jalan Bangka Raya No. 19, Jakarta Selatan. Bersamaan dengan acara tersebut, diadakan pula mini bike contest yang diikuti member SI dengan modifikasi motor andalan.
 
Klub yang sudah berumur hampir 3 tahun ini mengadakan gathering pertamanya di bengkel Garasi 19 yang juga merupakan basecamp dari Sportster Indonesia. Dikatakan Reza Palupi, President Sportster Indonesia, tujuan kegiatan ini adalah sebagai ajang silaturahmi bagi seluruh member SI. Acara ini juga mendapat dukungan dari AirAsia, Tractuz, Rai Fitnest Senopati, TOP 1 dan Motobatt

“Ini adalah 1st Sportster Night atau malam gathering pertama bersama Sportster Indonesia. Yang ikut, baik itu yang sudah menjadi anggota, maupun yang baru bergabung menjadi anggota dan memang suka dengan motor berjenis Sportster. Kegiatan ini juga kami gunakan untuk konsolidasi para anggota. Saat ini, kami juga membuka pendaftaran untuk calon anggota baru,” jelas Reza.

Acara yang mengusung tema Ride With Attitude ini lebih menekankan kepada bikers yang taat aturan. Pasalnya, komunitas ini menilai masih banyak masyarakat yang melihat pengguna motor besar sebagai pengguna arogan. Untuk itu, komunitas ini berusaha mengubah stigma negatif tersebut.
 
Dalam acara ini nampak hadir selebriti yang juga hobi berkendara motor gede, seperti Gading Marten, Tora Sudiro, dan Desta Club 80's. Di acara tersebut, motor modifikasi milik Gading Marten keluar sebagai motor terbaik. Motor Sportster tahun 2013 milik Gading Marten tersebut berhasil keluar sebagai motor terbaik dengan mengalahkan 4 motor lainnya

Tags :



related news