Habis Mudik Menggunakan Motor? Simak Tips Pengecekan dan Perawatan Agar Optimal

  • audityagunawan
  • |
  • Thursday, 12 May 2022

Otofinance, Jakarta – Diperbolehkannya kembali tradisi mudik atau pulang ke kampung halaman pasca Pandemi Covid-19 membuat banyak masyarakat yang menggunakan kendaraan untuk mobilitas antar kota. Tak hanya roda empat, kendaraan roda dua juga jadi menu favorit para pelaku mudik karena efisien dan ekonomis.

Bagi Anda atau kerabat yang pada momen mudik lebaran lalu menggunakan motor untuk pulang ke kampong halaman, PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan sejumlah tips merawat motor sepulang mudik lebaran

"Selain untuk menjaga performa agar tetap optimal, merawat motor juga menjaga keselamatan pengendara," ujar Technical Service Division AHM Endro Sutarno dalam keterangan resminya (11/5). Endro menambahkan, setelah mudik lebaran usai, motor harus dirawat kondisinya agar tetap prima. Berikut 7 tips merawat motor dari Technical Service Division PT AHM:

1. Cuci Motor
Untuk menghindari kerak yang menempel pada sepeda motor, sebaiknya segera dicuci dan dibilas bersih.

2. Ganti oli
Ganti oli mesin setiap 4.000 km atau sesuai dengan jadwal yang ada pada buku service. Untuk motor matik, oli gear atau transmisi juga harus dicek. Menurut Honda, masa penggantian oli matik setiap 8.000 km per 2 tahun.

3. Cek Filter Udara
Setelah perjalanan jauh pasti banyak kotoran atau debu yang menempel pada filter udara. Ganti filter dengan yang baru jika sudah waktunya atau rata-rata setiap 12.000 km.

4. Cek Busi
Tips merawat motor lainnya dari PT Astra Honda Motor atau AHM adalah pengecekan busi setiap pemakaian 4.000 km dan mesti diganti setiap 8.000 km.

5. Cek Rem Motor
Bila kampas rem motor terindikasi habis atau tipis maka segera ganti dengan yang baru. Jika kondisinya masih bagus harus dibersihkan dari kotoran atau pasir yang dapat menghambat pengereman.

6. Cek Kondisi Ban Motor
Ban motor yang sudah tipis dapat membahayakan pengendara. Cek kondisi ban motor setiap penggunaan 4.000 km. Isi ban motor dengan angin sesuai anjuran pabrikan. 

7. Gear Sprocket dan Rantai Motor
Tips merawat motor dari PT Honda Astra Motor atau AHM yang mesti diperhatikan, untuk motor transmisi manual cek kondisi gear dan rantai motor. Rantai yang terlalu kendor atau kencang dapat merusak beberapa sistem gear serta membahayakan.

Untuk motor matik, cek bagian CVT dan V-Belt. Lakukan pengecekan setiap 8.000 km dan penggantian V-Belt setiap 24.000 km.

Demikian tips bermanfaat dari PT AHM bagi Anda yang telah usai melakukan perjalanan mudik menggunakan motor kesayangan. Silakan lakukan tips diatas agar motor tercinta selalu dalam keadaan prima.

Ingin tahu tips otomotif lainnya? Simak terus informasinya di Otofinance.co.id

 

Tags : Tips Ramadhan Tips Otomotif



related news