Astra Honda Motor Tetap Produksi Motor Baru Di Tengah Wabah Covid-19

  • otofinance2016
  • |
  • Tuesday, 07 Apr 2020

Otofinance, Jakarta – Pandemi corona di Indonesia membuat sejumlah pabrikan otomotif di tanah air mulai melakukan penyesuaian ritme kerja. Meski diketahui Yamaha dan Suzuki telah melakukan pemberhentian produksi selama dua pekan, rupanya hal tersebut tak berlaku bagi Honda. Pabrikan berlogo sayap itu tidak melakukan pemberhentian produksi sementara namun menerapkan perubahan sistem kerja.

"Honda tidak mengambil langkah itu (setop produksi sementara-Red). Kami lakukan penyesuaian produksi," ujar Ahmad Muhibbuddin, General Manager Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM) seperti yang dilaporkan detikcom (2/4).

Muhib melanjutkan penyesuaian produksi ini dilakukan dengan cara mengurangi lini produksi serta mengatur shift kerja karyawan. "Penyesuaian produksi kami lakukan dengan mengatur kegiatan produksi di pabrik dengan minimal operation," jelasnya.

Meski tidak disebutkan lebih rinci perubahan jam kerja, Muhib memastikan karyawan pabrik Honda tetap mendapat upah sesuai ketentuan yang berlaku.

Astra Honda Motor (AHM) menyebut langkah ini juga bagian dari antisipasi dari kelesuan pasar.

"Kami melakukan penyesuaian produksi ini karena pandemi Covid yang berdampak pada makro mikro ekonomi kita dan kebijakan lembaga pembiayaan sehingga kami perlu menjaga kesehatan suplier dan jaringan dengan mengutamakan kesehatan dan keamanan seluruh karyawa,” jelas Muhib.

Tags : Astra Honda Motor Honda Indonesia Honda OTO Kredit Motor OTO Finance



related news