Andi Gilang Kibarkan Merah Putih di Sepang

  • |
  • Wednesday, 04 Nov 2015

OTOCOID, Kuala Lumpur - Seri pamungkas Asia Talent Cup (ATC) 2015, berhasil ditaklukkan pembalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) Andi Farid Izdihar melalui keberhasilannya mengibarkan bendera Merah Putih dari podium kedua balapan ini di sirkuit Sepang, Malaysia. Kemenangan ini mengantarkan Merah Putih berkibar keempat kalinya di ajang balap bergengsi garapan penyelenggara MotoGP ini.

 

Pembalap Andi Farid Izdihar, atau akrab disapa Andi Gilang, berhasil menyuguhkan pertarungan sengit sejak awal balapan ATC race-1 seri keenam di sirkuit Sepang, Malaysia, minggu kemarin. Berada diantara dominasi pembalap Jepang pada grup pembalap terdepan, Andi Gilang terus berjuang gigih memacu Honda NSF250 tunggangannya salip menyalip hingga lap terakhir dan berhasil menyentuh garish finish pada posisi runner up dengan catatan waktu 30’16.405.

 

Sementara itu, pembalap binaan AHM lainnya, Gerry Salim, mampu mengakhiri balapan ATC race-1 seri keenam pada posisi ke-9. Keesokan harinya pada race-2 ATC Sepang, kedua pembalap binaan AHM mampu menunjukkan kompetensinya berada di jajaran teratas pembalap saat memulai jalannya balapan. Gerry Salim sempat menduduki posisi ke-2 pada lap ke-2 sementara rekannya Andi Farid Izdihar bertarung hingga posisi ke-3 pada lap ke-5.

 

Namun memasuki lap-7, pertarungan sengit tersebut mengakibatkan insiden jatuhnya pembalap Indonesia Gerry Salim disusul Andi Farid Izdihar. Hasil balapan ini menempatkan Gerry Salim pada posisi ke-6 dan Andi Farid Izdihar pada posisi ke-9 total klasemen ATC 2015. Dengan berakhirnya ATC 2015, performa balap yang tangguh dari kedua pembalap binaan AHM ini berhasil memberikan kebanggaan kepada bangsa Indonesia melalui pengibaran Merah Putih sebanyak 4 kali sepanjang 6 seri penyelenggaraan ajang balap bergengsi ini.

 

Andi Farid Izdihar putra daerah Bulukumba, Sulawesi Selatan berhasil mengibarkan bendera Merah Putih dari podium tertinggi seri kedua di sirkuit Losail, Qatar (Maret) dan podium kedua di sirkuit Sepang, Malaysia (Oktober) . Sedangkan Gerry Salim pembalap asal Surabaya, Jawa Timur telah dua kali berhasil menaiki podium ketiga pada seri pertama di Sirkuit Chang, Thailand (Maret) serta pada seri kelima di sirkuit Motegi, Jepang (Oktober).

 

General Manager Marketing Planning and Analysis AHM, A. Indraputra, mengungkapkan kebanggaannya dapat mengantarkan pembalap muda Indonesia berprestasi dan mampu mengibarkan bendera Merah Putih di ajang balap bergengsi internasional. Keberhasilan ini merupakan buah dari pembinaan balap terstruktur yang AHM terapkan untuk pembalap-pembalap muda berbakat Indonesia.

 

Tags :



related news